Apakah itu CHAN?
Rabu, 17 Jul 2024
Chan adalah aliran Buddhisme Tiongkok yang dikenal dengan sebutan "Zen" dalam bahasa Jepang. Ini juga merupakan istilah yang mengacu pada cara hidup atau pengalaman terhadap dunia. Namun pada akhirnya, Chan artinya pencerahan langsung terhadap keterhubungan dan ketidakkekalan, serta munculnya kebijaksanaan dan welas asih keBuddha sebagai konsekuensinya. Pengalaman pencerahan ini tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata; tidak dapat diakses oleh dualisme bahasa dan konsep. Ini adalah keadaan kesadaran yang bebas dari rujukan diri.
Karena inilah ada pepatah: "Chan tidak didirikan pada kata-kata dan bahasa;" namun Chan dengan bebas menggunakan kata-kata dan bahasa untuk memberi manfaat pada dunia. Ajaran dimulai dengan mengenal diri sendiri, tetapi proses praktik membawa kita pada penemuan akan keterhubungan kita dengan orang lain. Pengalaman langsung pribadi Chan membawa pada aktualisasi kebijaksanaan dan welas asih, yang menghasilkan kedamaian dan pemahaman di dunia.
Secara khusus, ajaran Chan mencakup empat elemen kunci: keyakinan, pengertian, praktik, dan pencerahan. Keyakinan adalah kepercayaan pada diri sendiri dan jalan yang ditempuh. Pengertian merujuk pada wawasan yang didapat dalam perjalanan. Praktik mengubah kebiasaan negatif dan pandangan yang terdistorsi. Pencerahan adalah aktualisasi kebijaksanaan dan belas kasihan. Keempat elemen ini tidak terpisahkan dan saling melengkapi.
Praktik Anda dapat hadir dalam situasi apa pun. Yang Anda butuhkan hanya beberapa saat selama hari sibuk Anda, berhenti, duduk, santai, dan bersihkan pikiran Anda. Anda tidak selalu perlu duduk di atas bantal untuk berlatih selama tiga puluh menit. Anda dapat berlatih di mana saja - di meja kerja, di mobil, bus, atau kereta - dan kapan saja, seperti sekarang ini. Relakskan tubuh dan pikiran anda, biarkan kejernihan dan senyum lembut muncul dari dalam, dan biarkan tubuh dan pikiran Anda melepaskan dan menyegarkan diri.